Kamis, 20 September 2018

RESEP Siomay Ayam ala Kate Middleton KW Limolas

Haiiii, pagi ini aku mendapatkan wangsit untuk memasak ayam giling yang ada di freezer.
Langsung kepikiran, siomay ayam! Apalagi, aku punya kulit pangsit nganggur.

Siomay yang kubuat ini, bukan siomay abang-abang yang pake bumbu kacang itu yaa.
Ini siomay ala orang Cina, yang dimakan gitu aja. Boleh juga dibuatkan acar timun, atau saus sambal yang asam segar.

Siomayku ini, rasanya kalo digigit kres ... kres ... krenyes, nggak lembek, nggak seret, nggak juga kenyal-kenyol kayak cilok. Enak lah :)
Kalau baca-baca di google, ada yang ngasih tau rahasianya supaya krenyes-krenyes gitu dikasih agar-agar bubuk.
Wedew, eike ga berani spekulasi. Aku cuma pake putih telor.

Barangkali ada yang khilaf pengen nyoba masak siomay, boleh nyontek resepku. Tapi, ini seleratif ya. Kamu boleh kok menghapus atau menambahkan bumbu lain sesuai seleramu.

Bahan:
1/4 kg daging ayam giling yang baru keluar dari freezer (bagian paha). Akan lebih enak lagi jika dicampur sedikit udang.
2 sendok makan tepung maizena
1 butir telur, diambil PUTIHnya saja.
2 siung bawang putih, dicacah halus, goreng sebentar sampai wangi, masukkan ke ayam gilingnya.
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap asin
Lada, garam (cicip ya, agar nggak keasinan karena udah ada saus tiram dan kecap asin)
Penyedap jika suka (JANGAN PAKAI ROYCO or MASAKO. Mereka adalah perusak rasa masakan haha).
1 helai daun bawang, iris tipis.
1/2 batang wortel, iris kecil2. Sebagian untuk dicampur ke adonan, sebagian untuk hiasan atas.
Kulit pangsit beli di supermarket

Cara memasak:
1. Campur semua adonan jadi satu, cicipi (jilat aja dikit, jangan ditelan euy nanti sakit karena makan makanan mentah)
2. Bungkus adonan dengan kulit pangsit, taburi wortel sebagai hiasan
3. Kukus selama 30 menit
4. Angkat dari dandang, siap disajikan.

Silakan mencoba ^^
Untuk satu resep ini, bisa jadi 16 siomay ukuran medium.






Oya, mengapa daging gilingnya lebih baik kondisi dingin? Karena oh karena, aku nggak tau hahaha. Tapi itu membantu menjadikan siomaynya krenyes-krenyes. Coba aja liat resep bakso, biasanya dicampur es batu kan?